Kali ini proyek kita adalah membuat manipulasi foto Motor yang keluar dari layar TV seperti berikut
Pertama.
Kita buka lembar kerja baru dari Photoshop.
Kemudian buka gambar ini
Satukan kedua gambar tersebut dengan urutan layer seperti berikut.
Posisikan gambar seperti berikut lalu turunkan opacity layer motor menjadi 50 %, supaya gambar monitor yang tertutup jadi terlihat.Tambahkan layer mask pada properties layer motor, dengan meng-click icon add layer mask
Dengan menggunakan polygonal lasso tool, seleksi bagian layar TV, seperti berikut.
Pada toolbar menu pilih menu select--> inverse, atau dengan shortcut (Shift+ctrl+i). untuk meng-inverse seleksi
Pastikan foreground color berwarna hitam, lalu dengan menggunakan paint bucket tool, klik pada area yang terseleksi. sehingga hasilnya seperti berikut. (Pastikan pula posisi masih pada layer mask)
Terakhir,hilangkan seleksi dengan menekan tombol (ctrl + d),
lalu kembalikan opacity menjadi 100%,
lalu ubah forground menjadi putih, dan sapukan pada area yang tersembunyi. (Sesuaikan pula ukuran brush )
dapat disimpulakan
1. jika menyapukan warna hitam pada layer mask maka akan menutup (bukan menghapus) gambar
2. namun jika menyapukan warna putih pada layer mask maka akan memunculkan kembali gambar yang tertutup.
Masking Keren
BalasHapus